Submit

19 Okt 2012

Biji Rambutan (Nephelii lappacei L.) sebagai Obat Herbal Diabetes Mellitus (DM)

Biji Rambutan (Nephelii lappacei L.)

sebagai Obat Herbal Diabetes Mellitus (DM)

Diajukan dalam Rangka Memenuhi Tugas Mandiri Terstruktur

Mata Pelajaran Bahasa Indonesia di Kelas XI Semester 2

Tahun Pelajaran 2011/2012

clip_image002

Disusun oleh:

Arbangatun Fitriana (5542)

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA

SMA NEGERI 1 KUTOWINANGUN

2012

LEMBAR PENGESAHAN

Judul Karya Ilmiah : Biji Rambutan (Nephelii lappacei L.) sebagai Obat Herbal Diabetes Mellitus (DM)

Penyusun : Arbangatun Fitriana

NIS : 5542

Sekolah : SMA Negeri 1 Kutowinangun, Kebumen, Jawa Tengah

Karya tulis ini disahkan pada Februari 2012. Oleh:

Pembimbing

Drs. Kirwanto

NIP 19630809 199512 100

KATA PENGANTAR

Penulis bersyukur ke hadirat Allah SWT atas rahmat, taufiq, dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan karya ilmiah yang berjudul “Biji Rambutan (Nephelii lappacei L.) sebagai Obat Herbal Diabetes Mellitus (DM)” dengan baik. Karya ilmiah ini dapat terselesaikan dengan baik karena dukungan berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih pada:

1. Dra. Nur Hidayati selaku kepala SMA Negeri 1 Kutowinangun,

2. Bapak Kirwanto selaku pembimbing dalam penyusunan karya tulis ilmiah ini,

3. Berbagai pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam penyelesaian karya ilmiah ini.

Karya ilmiah ini merupakan hasil kajian dari sumber elektronik maupun sumber tertulis dan percobaan yang penulis lakukan dari bulan Januari hingga Februari 2012. Karya ilmiah ini diajukan dalam rangka memenuhi tugas mandiri terstruktur mata pelajaran bahasa Indonesia di kelas XI semester 2.

Penulis menyadari bahwa penulisan karya tulis ilmiah ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran sangat penulis harapkan. Akhirnya penulis berharap agar karya ilmiah ini, memberikan manfaat bagi pembaca untuk menambah wawasan dan pengetahuan.

Kutowinangun, Februari 2012

Penulis

DAFTAR ISI

Halaman

Lembar Judul ............................................................................................................................ i

Lembar Pengesahan.................................................................................................................... ii

Kata Pengantar........................................................................................................................... iii

Daftar Isi.................................................................................................................................... iv

Daftar Gambar............................................................................................................................ vi

Ringkasan Karya Tulis................................................................................................................ vii

BAB 1. PENDAHULUAN....................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang......................................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah..................................................................................................... 3

1.3Tujuan Penelitian....................................................................................................... 3

1.4 Manfaat Penelitian.................................................................................................... 3

BAB 2. TELAAH PUSTAKA.................................................................................................. 4

2.1 Tanaman Rambutan.................................................................................................. 4

2.1.1 Karakteristik Tanaman Rambutan............................................................. 4

2.1.2 Jenis-Jenis Tanaman Rambutan................................................................. 6

2.1.3 Daerah Penyebaran.................................................................................... 7

2.1.4 Manfaat Tanaman Rambutan.................................................................... 7

2.1.5 Perawatan Tanaman Rambutan................................................................. 8

2.2 Kandungan Biji Rambutan....................................................................................... 9

2.3 Tanaman Penyembuh Diabetes Mellitus................................................................... 9

BAB 3. METODOLOGI........................................................................................................... 11

3.1 Tempat dan Waktu Penelitian.................................................................................... .... 11

3.2 Alat dan Bahan............................................................................................................... 11

3.2.1 Alat............................................................................................................ 11

3.2.2 Bahan......................................................................................................... 11

3.3 Ciri Biji Rambutan Yang Baik...................................................................................... 11

3.4 Pengolahan Biji Rambutan............................................................................................ 12

3.5 Pengolahan Biji Rambutan dengan Cara Lain.............................................................. 13

3.6 Pengujian....................................................................................................................... 14

3.6.1 Pengujian Warna, Rasa dan Bau................................................................ 14

3.6.2 Pengujian Ketahanan Obat................................................................... .... 14

3.6.3 Pengujian Efek Samping....................................................................... .... 14

3.6.4 Pengujian Khasiat Biji Rambutan......................................................... .... 15

BAB 4. HASIL DAN PEMBAHASAN................................................................................... 16

4.1 Manfaat Biji Rambutan............................................................................................ 16

4.2 Keunggulan dan Kelemahan Obat Herbal Biji Rambutan....................................... 17

4.2.1 Keunggulan Obat Herbal Biji Rambutan................................................... 17

4.2.2 Kelemahan Obat Herbal Biji Rambutan.................................................... 17

BAB 5.PENUTUP..................................................................................................................... 18

4.1 Kesimpulan............................................................................................................... 18

4.2 Saran......................................................................................................................... 18

Daftar Pustaka............................................................................................................................ 19

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1. Tanaman Rambutan ......................................................................................... 5

Gambar 2. Buah Rambutan................................................................................................. 6

Gambar 3. Biji Rambutan.................................................................................................... 9.

Gambar 4. Tumbukan Biji Rambutan.................................................................................. 12

Gambar 5. Penyeduhan....................................................................................................... 12

Gambar 6. Penyaringan....................................................................................................... 12

Gambar 7. Hasil Penyaringan.............................................................................................. 12

Gambar 8. Proses Pengolahan Biji Rambutan..................................................................... 13

RINGKASAN KARYA TULIS

Diabetes mellitus adalah suatu jenis penyakit yang kini tengah meresahkan masyarakat Indonesia. Jumlah penderita yang terus meningkat dari tahun ke tahun menyebabkan suatu masalah yang semakin pelik. Beberapa hal yang melatarbelakangi penulis melakukan penelitian terhadap “Biji Rambutan (Nephelii lappacei L.) sebagai Obat Herbal Diabetes Mellitus” sebagai berikut: Banyaknya jumlah penderita diabetes yang semakin meningkat dari tahun ke tahun. Mahalnya biaya terapi insulin dan obat-obat kimia (medis) yang digunakan untuk menyembuhkan diabetes mellitus. Belum maksimalnya pemanfaatan kekayaan alam yang ada untuk diolah menjadi obat herbal yang lebih aman dikonsumsi. Penggunaan obat-obat sintetis yang berkepanjangan memberi dampak buruk pada penggunanya. Kurangnya pemanfaatan biji rambutan yang notabennya sebuah limbah yang banyak ditemukan di masyarakat. Obat herbal dari tanaman lebih terjangkau bila dibandingkan dengan obat-obat kimia yang beredar di masyarakat, sehingga obat herbal dapat dijangkau oleh semua lapisan masyarakat.

Hal-hal tersebut di atas menjadi dasar mengapa penulis tertarik untuk mengungkap Biji Rambutan (Nephelii lappacei L.) sebagai Obat Herbal Diabetes Mellitus”. Berdasarkan data-data yang penulis paparkan diatas dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut: Apakah biji rambutan dapat digunakan sebagai obat alternatif diabetes mellitus. Tujuan dari percobaan ini adalah Mengetahui kandungan yang terdapat dalam biji rambutan, mengetahui cara mengolah biji rambutan, menambah pengetahuan tentang tanaman rambutan, mengetahui tanaman yang dapat digunakan sebagai obat herbal penyembuh diabetes serta mengetahui keunggulan dan kelemahan pengobatan diabetes mellitus menggunakan biji rambutan.

Rambutan merupakan tanaman tropis yang mudah ditanam dan dikembangkan, rambutan banyak ditanam di rumah – rumah penduduk. Rambutan adalah tanaman serbaguna yang mempunyai berbagai manfaat baik akar sampai daunnya. Buah rambutan sudah dapat dimanfaatkan dengan baik sebagai buah yang rasanya manis ataupun sebagai manisan namun, ada bagian yang terbuang percuma seperti biji rambutan, yang selama ini menjadi ampas rumah tangga, serta terabaikan manfaatnya sebagai alternatif obat pada penyakit diabetes mellitus. Biji rambutan berbentuk elips, terbungkus daging buah berwarna putih transparan yang dapat dimakan dan banyak mengandung air. Berat biji berkisar antara 1,0 g – 2,6 g (Rahmat dan Yuyun). Rasanya bervariasi dari masam sampai manis. Kulit biji tipis berkayu. Pada dasarnya biji rambutan tidaklah beracun melainkan didalam biji ini terdapat banyak kandungan polyfenol, dimana polyfenol dapat memperbaiki hormon insulin dan hormon beta yang dihasilkan pankreas  sehingga dengan adanya polyfenol, hormon – hormon tersebut dapat berfungsi dengan baik di dalam pankreas. Proses pengolahan biji yang penulis lakukan adalah sebagai berikut: pengulitan, pengeringan, penyangraian, penumbukan, penyeduhan, dan penyaringan. Maka dari itu biji rambutan dapat dijadikan alternatif obat diabetes mellitus.


BAB 1. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kesehatan merupakan bagian terpenting dalam kehidupan, karena setiap manusia ingin memiliki tubuh yang sehat dan terbebas dari penyakit. Namun, dewasa ini kesehatan masyarakat Indonesia semakin memburuk. Di sana-sini masyarakat kita terjangkit penyakit. Baik masyarakat yang berusia muda maupun yang telah berusia lanjut. Penyakit yang diderita pun beragam. Penyakit yang baru-baru ini membuat resah masyarakat kita adalah penyakit diabetes mellitus.

Diabetes mellitus adalah suatu jenis penyakit yang disebabkan kurangnya produksi dan ketersediaan insulin dalam tubuh atau terjadi gangguan fungsi insulin. Kekurangan insulin disebabkan terjadinya kerusakan sebagian kecil atau sebagian besar sel-sel dalam kelenjar pankreas yang berfungsi menghasilkan insulin. Insulin merupakan suatu polipeptida  (protein). Penurunan hormon ini mengakibatkan seluruh gula (glukosa) yang dikonsumsi tubuh tidak dapat diproduksi secara sempurna sehingga kadar glukosa didalam tubuh akan meningkat. Gula yang meliputi polisakarida, digosakarida, disakarida dan monosakarida merupakan sumber tenaga yang menunjang keseluruhan aktivitas manusia. Seluruh gula ini akan diproses menjadi tenaga oleh hormon insulin tersebut. Terjadinya gangguan fungsi insulin bisa disebabkan karena faktor keturunan dan pola hidup yang tidak sehat.

Penyakit diabetes mellitus saat ini hampir merambah seluruh Indonesia. Menurut data organisasi kesehatan dunia (WHO), Indonesia menempati urutan keenam dunia sebagai Negara dengan jumlah penderita DM terbanyak setelah India, China, Uni Soviet, Jepang dan Brasil. Jumlah penderita diabetes mellitus di Indonesia juga meningkat dari tahun ke tahun. Tercatat pada tahun 1995 jumlah penderita DM di Indonesia mencapai 5 juta, Pada tahun 2000 yang lalu saja, terdapat sekitar 5,6 juta penduduk Indonesia yang mengidap diabetes. Namun, pada tahun 2006 diperkirakan jumlah penderita diabetes di Indonesia meningkat tajam menjadi 14 juta orang, dimana baru 50 % yang sadar mengidapnya dan diantara mereka baru sekitar 30 % yang datang berobat teratur. Jumlah penderita diabetes mellitus di Indonesia pada tahun 2020 diperkirakan sebanyak 7 juta orang atau 1,5 – 2 % penduduk dunia. Sangat disayangkan bahwa banyak penderita diabetes yang tidak menyadari dirinya mengidap penyakit yang lebih sering disebut penyakit gula atau kencing manis. Hal ini mungkin disebabkan minimnya informasi di masyarakat tentang diabetes terutama gejala-gejala yang terjadi pada dirinya.(Sidartawan Soegondo, 2006) Penderita diabetes mellitus biasanya akan mengalami lesu, kurang tenaga, selalu merasa haus, sering buang air kecil, dan pengelihatan menjadi kabur, gejala lain akibat adanya kadar glukosa yang terlalu tinggi akan terjadi ateroma sebagai penyebab awal penyakit jantung koroner. (Prapti Utami 2003)           

Banyaknya penderita diabetes mellitus mendorong para peneliti untuk mengkaji lebih mendalam mengenai penyakit tersebut. Hasil kajian para peneliti ditemukan suatu upaya untuk mencegah dan mengobatinya, diantaranya dengan olagraga yang cukup, terapi insulin dan mengonsumsi obat-obatan. Namun, upaya tersebut belum cukup untuk mengatasi penyakit diabetes mellitus. Hal ini dikarenakan mahalnya biaya terapi insulin dan obat-obatan yang harus dikonsumsi. Usaha untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan pengobatan alternatif, yaitu pengobatan kembali ke alam (back to nature ) yang saat ini banyak dinikmati oleh masyarakat. Penggunaan tanaman berkhasiat obat atau lebih umum dikenal dengan herbal sebenarnya sudah lama digunakan oleh masyarakat. Hanya saja perkembangan kedokteran modern (barat) membuatnya hanya sebagai alternatif pilihan saja. Padahal sudah banyak bukti keampuhan dan khasiat herbal. Disamping lebih ekonomis, herbal juga mempunyai efek samping yang sangat kecil. Salah satu contoh adalah biji rambutan sebagai obat diabetes mellitus.

Dalam sebuah penelitian ilmiah “Telaah Fitokimia Biji Rambutan (Nephellium lappaceum L.)” menyatakan bahwa dalam biji rambutan tersebut ternyata mengandung flavonoid (Melisa dkk. 2006) dan salah satu jenis flavonoid adalah senyawa polyfenol,  kandungan polyfenol tinggi yang berkhasiat menurunkan kadar gula darah pada penderita Diabetes mellitus. Dapat dikatakan biji buah rambutan bukanlah biji beracun namun biji  ini mengandung karbohidrat, lemak, protein yang dapat memenuhi gizi dalam tubuh. Inilah yang menjadi alasan biji rambutan dapat dijadikan terapi dalam menurunkan kadar gula darah penderita DM yang cenderung tinggi (Human Health, 2005).

Hal inilah yang melatarbelakangi penelitian tentang performa biji rambutan sebagai obat alternatif DM yang terjangkau dan aman dengan memanfaatkan kekayaan alam Indonesia. Selain itu, banyaknya biji rambutan yang belum dimanfaatkan secara maksimal menarik penulis untuk memanfaatkan biji rambutan sebagai obat DM.

Hasil pemaparan di atas menunjukkan fakta-fakta yang melatarbelakangi penelitian antara lain:

1) Banyaknya jumlah penderita diabetes yang semakin meningkat dari tahun ke tahun.

2) Mahalnya biaya terapi insulin dan obat-obat kimia (medis) yang digunakan untuk menyembuhkan diabetes mellitus.

3) Belum maksimalnya pemanfaatan kekayaan alam yang ada untuk diolah menjadi obat herbal yang lebih aman dikonsumsi.

4) Penggunaan obat-obat sintetis yang berkepanjangan memberi dampak buruk pada penggunanya.

5) Kurangnya pemanfaatan biji rambutan yang notabennya sebuah limbah yang banyak ditemukan di masyarakat.

6) Obat herbal dari tanaman lebih terjangkau bila dibandingkan dengan obat-obat kimia yang beredar di masyarakat, sehingga obat herbal dapat dijangkau oleh semua lapisan masyarakat.

1.2 Rumusan Masalah

1) Apa saja kandungan yang terdapat pada biji rambutan?

2) Bagaimana cara pengolahan biji rambutan sebagai obat herbal diabetes mellitus?

3) Apa saja tanaman yang dapat digunakan sebagai obat herbal diabetes mellitus?

4) Apakah biji rambutan dapat digunakan sebagai obat herbal diabetes mellitus?

5) Apa saja keunggulan dan kelemahan pengobatan DM dengan menggunakan biji rambutan?

1.3 Tujuan Penelitian

1) Mengetahui kandungan yang terdapat dalam biji rambutan.

2) Mengetahui cara mengolah biji rambutan.

3) Menambah pengetahuan tentang tanaman rambutan.

4) Mengetahui tanaman yang dapat digunakan sebagai obat herbal penyembuh diabetes.

5) Mengetahui keunggulan dan kelemahan pengobatan diabetes mellitus menggunakan biji rambutan.

1.4 Manfaat Penelitian

1) Memberikan rujukan kepada instansi terkait untuk melakukan penelitian lebih lanjut mengenai potensi yang terdapat di dalam biji rambutan sebagai obat herbal DM.

2) Memberikan informasi dan himbauan kepada masyarakat untuk melakukan pengobatan DM dengan menggunakan obat herbal karena lebih terjangkau dan tidak mengandung bahan kimia berbahaya.

3) Memberikan informasi dan masukan kepada masyarakat untuk dapat membuat sendiri obat herbal DM dari biji rambutan.

4) Memberikan informasi kepada masyarakat tentang penyakit diabetes mellitus, penyebab, gejala dan cara pengobatan serta pencegahannya.

BAB 2. TELAAH PUSTAKA

2.1 Tanaman Rambutan

Kita semua pasti sudah mengenal yang namanya buah rambutan,dan mungkin anda adalah salah satu penyuka buah rambutan karena buah yang satu ini mempunyai rasa manis yang membuat buah ini digemari hampir semua orang. Rambutan adalah tanaman tropis yang tergolong ke dalam suku lerak-lerakan atau Sapindaceae, berasal dari daerah kepulauan di Asia Tenggara. Kata "rambutan" berasal dari bentuk buahnya yang mempunyai kulit menyerupai rambut.

2.1.1 clip_image004Karakteristik Tanaman Rambutan

clip_image005 Buah ini mempunyai ciri unik dan menarik dengan adanya rambut di bagian kulit buahnya. Warnanya hijau ketika masih muda, lalu berangsur kuning, hingga merah ketika masak. Rasanya manis. Selain itu pada saat musimnya, buah ini mudah dijumpai di pinggir-pinggir jalan dengan harga ringan. Bahkan, di luar Jawa bisa jadi tak ada harganya. Biasanya, orang mengenalnya hanya sebagai buah atau di buat manisan. Rambutan (Nephelii lappacei L) banyak ditanam sebagai pohon buah, terkadang ditemukan sebagai tumbuhan liar terutama di luar Jawa.

Tumbuhan tropis ini memerlukan iklim lembab dengan curah hujan tahunan paling sedikit 2000 mm. Rambutan merupakan tanaman dataran rendah hingga ketinggian 300-600 dpl. Pohon rambutan menyukai suhu tropika hangat (suhu rata-rata 25ºC) tinggi pohon rambutan dapat mencapai delapan meter. Biasanya tumbuhan ini tingginya antara 15-25 m. Pokok rambutan mempunyai kanopi yang rimbun dan rendang. Pohon rambutan mempunyai batang utama besar dan pendek. Dahan utama rendah, terbuka dan bercabang-cabang. Kulit dahan dan batang berwarna perang tua serta bertumpuk putih kecil.

Daun rambutan adalah jenis kompaun tersusun berpasangan secara berselang-selang dan mempunyai 3-9 anak daun. Helaian anak daun bulat lonjong, panjang 7,5-2,0 cm, lebar 3,5-8,5 cm, warnanya hijau dan kerapkali mongering, ujung dan pangkal runcing, tepi rata, pertulangan menyirip berseling, dan tangkai silindris.

Bunga rambutan berukuran kecil (lebarnya 0,5 cm). Bunga-bunga ini terdapat dalam satu jambak bunga di ujung ranting. Bunga rambutan tidak mempunyai kelopak bunga, ada yang memiliki 4-6 sepal yang berwarna kuning muda dan berkilat serta tidak berbulu. Bunga tersusun pada tandan di ujung ranting, berbau harum, kecil-kecil, warnanya hijau muda. Bunga jantan dan bunga betina tumbuh terpisah dalam satu pohon. Tumbuhan ini menghasilkan bunga setelah tujuh tahun jika ditanam dari biji, namun pada usia 2 tahun sudah dapat berbunga jika diperbanyak secara vegetatif. Rambutan berumah dua, dan bersifat androdioecious yaitu tumbuhan penghasil bunga jantan dan penghasil bunga banci. Tumbuhan jantan tidak pernah menghasilkan buah. Umumnya rambutan berbunga pada akhir musim kemarau dan membentuk buah pada musim hujan, sekitar November sampai Februari. Pembungaan rambutan dipengaruhi oleh musim atau ketersediaan air. Masa kering tiga bulan menghentikan pertumbuhan vegetatif dan merangsang pembentukan bunga. Setelah masa berbuah selesai, pohon rambutan akan merona (flushing) menghasilkan cabang dan daun baru. Tahap ini sangat jelas teramati dengan warna pohon yang hijau muda karena didominasi oleh daun muda. Pertumbuhan ini akan berhenti ketika ketersediaan air terbatas dan tumbuhan beristirahat tumbuh.

Buah rambutan terdapat dalam satu tangkai di ujung ranting. Buah rambutan berbentuk bujur atau bulat lonjong, panjang 3-5 cm. Buah muda berwarna hijau dan menjadi kuning atau merah apabila masak. Dinding buah tebal dengan duri tempel (rambut) lemas sampai kaku. Kulit buah mempunyai rambut berukuran 0.8-1.0 cm dan berwarna merah apabila sudah masak. Kulit buah tipis dan dapat dikelupas dari daging buah. Biji berbentuk elips, terbungkus daging buah berwarna putih transparan yang dapat dimakan dan banyak mengandung air. Rasanya bervariasi dari masam sampai manis. Berat biji berkisar antara 1,0 g – 2,6 g (Rahmat dan Yuyun). Kulit biji tipis berkayu.

Gambar 2. Buah Rambutan

clip_image007

Rambutan diklasifikasikan sebagai berikut:

Divisi : Mognoliophyta
Kelas : Mognoliopsida

Ordo : Sapindales
Famili : Sapindaceae
Genus : Nephelium
Spesies : N. Lappaceum

2.1.2 Jenis-Jenis Tanaman Rambutan

Berdasarkan survei yang telah dilakukan terdapat 22 jenis rambutan baik yang berasal dari galur murni maupun hasil okulasi atau penggabungan dari dua jenis dengan galur yang berbeda. Ciri-ciri yang membedakan setiap jenis rambutan dilihat dari sifat buah (dari daging buah, kandungan air, bentuk, warna kulit, panjang rambut). Dari sejumlah jenis rambutan diatas hanya beberapa varietas rambutan yang digemari orang dan dibudidayakan karena nilai ekonomis yang relatif lebih tinggi, diantaranya:

1) Rapiah dari Pasarminggu

Buah tidak terlalu lebat tetapi mutu buahnya tinggi, kulit berwarna hijau-kuning-merah tidak merata dengan rambut agak jarang, daging buah manis dan agak kering, kenyal, mengelupas dan daging buahnya tebal, dengan daya tahan dapat mencapai 6 hari setelah dipetik.

2) Bahrang dari Langkat

3) Lebakbulus dari Pasarminggu

Pohonnya tinggi dan buahnya lebat dengan hasil rata-rata 160-170 ikat per pohon, kulit buah berwarna merah kuning, halus, rasanya segar manis-masam, banyak air, dan dapat dikelupas dari biji, dan daya simpan 4 hari setelah dipetik.

4) Sibatuk Ganal dari Sungai Andai, Kalimantan Selatan

5) Nona dari Kampar, Riau

Jenis rambutan ini buahnya lebat dan banyak disukai orang terutama orang Tionghoa, batangnya kuat sehingga rambutan jenis ini cocok untuk diokulasi, warna kulit buah merah tua sampai merah anggur, dengan rambut halus dan rapat,rasa buah manis asam, berair, lembek dan tidak mengelupas.

6) Binjai dari Pasarminggu.

Merupakan salah satu rambutan yang terbaik di Indonesia dengan buah cukup besar, dengan kulit buah berwarna merah darah sampai merah tua. Rambut buah agak kasar dan jarang, rasanya manis dan sedikit masam. Hasil buah tidak selebat aceh lebak bulus, dan daging buahnya dapat dikelupas dari bijinya.

7) Antalagi dari Sungai Andai, Kalimantan Selatan

8) Sibongkok dari Sungai Luhut, Kalimantan Selatan

9) Garuda dari Sungai Andai, Kalimantan Selatan

10) Tangkue Lebak dari Kecamatan Maja, Banten

11) Narmada dari NTB

12) Kundur dari Riau

13) Cimacan

Buahnya kurang lebat dengan hasil rata-rata 90-170 ikat per pohon, kulit berwarna merah kekuningan sampai merah tua, rambut kasar dan agak jarang, rasa manis, sedikit berair tetapi kurang tahan dalam pengangkutan.

2.1.3 Daerah Penyebaran

Rambutan merupakan tanaman buah yang berasal dari Indonesia dan Malaysia, kemudian menyebar ke daerah tropis lainnya seperti Filipina dan negara-negara Amerika Latin. Rambutan banyak terdapat di daerah tropis seperti Afrika, Kamboja, Karibia , Amerika Tengah, India, Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand dan Sri Lanka. Tanaman rambutan juga ditemukan di daratan yang beriklim subtropis. Di Malaysia, kawasan penanaman utama adalah di Kelantan, Johor, Terengganu, Pahang, Perak dan Kedah.

Di Indonesia yang menjadi sentra penanaman rambutan adalah di Jawa khususnya yang sangat besar produksi buah rambutan antara lain di Bekasi, Kuningan, Malang,Probolinggo, Lumajang dan di Garut.

2.1.4 Manfaat Tanaman Rambutan

Buah Rambutan yang banyak ditanam sebagai pohon buah, ternyata memiliki berbagai macam manfaat yang dapat anda ketahui, mulai dari biji, daun hingga kulitnya. Inilah beberapa manfaat buah rambutan :

1) Kulit buah digunakan untuk mengatasi disentri dan demam.

a. Disentri
Cuci kulit buah rambutan (10 buah), potong-potong seperlunya. Tambahkan tiga gelas minum air bersih, lalu rebus airnya sampai tersisa separuhnya. Setelah dingin, saring dan minum sehari dua kali, masing-masing tiga perempat gelas.

b. Demam
Cuci kulit buah rambutan yang telah dikeringkan (15 g). Tambahkan tiga gelas air bersih, lalu rebus sampai mendidih sampai 15 menit. Setelah dingin, saring dan minum tiga kali sehari, masing-masing sepertiga bagian.

2) Kulit kayu digunakan untuk mengatasi sariawan.

Cuci kulit kayu rambutan (tiga ruas jari), lalu rebus dengan dua gelas air bersih sampai tersisa satu gelas. Gunakan untuk berkumur selagi hangat.

3) Daun digunakan untuk menghitamkan rambut.

Cuci daun rambutan secukupnya, lalu tumbuk sampai halus. Tambahan sedikit air sambil diaduk merata sampai menjadi adonan seperti bubur. Peras dan saring dengan sepotong kain. Gunakan air yang terkumpul untuk membasahi rambut kepala Lakukan setiap hari sampai terlihat hasilnya.

4) Akar digunakan untuk mengatasi demam.

5) Biji digunakan untuk mengatasi kencing manis (diabetes mellitus).

Sangrai biji rambutan (lima biji), lalu giling sampai menjadi serbuk. Seduh dengan satu cangkir air panas. Setelah dingin, minum airnya sekaligus. Lakukan 1-3 kali sehari.

2.1.4 Perawatan Tanaman Rambutan

1) Penyiraman

Di musim kemarau, penyiraman sangat perlu. Jika memakai air PAM, yang biasanya mengandung kaporit, sebaiknya endapkan dulu semalam, dan baru esoknya disiramkan. Namun, usahakan benar-benar jangan sampai air siraman menggenang lebih dari 12 jam. Genangan air bisa merangsang timbulnya penyakit busuk akar.

2) Penggemburan

Ingat, usahakan media tanam tidak memadat. Pemadatan media biasanya terjadi karena penyiraman yang berlebihan. Setelah itu, lakukan penggemburan dengan menggunakan sekop kecil. Hati-hati, jangan sampai merusak akarnya.

3) Pemupukan

Meski media tanam menggunakan pupuk kandang, pupuk organik masih diperlukan. Sampai umur 2 tahun, setiap 4 bulan, tambahkan NPK (15:15:15) sebanyak 25 gram per drum. Sejak umur 3 tahun dan seterusnya, setiap drum diberi 100 gram NPK (15:15:15). Caranya, benamkan pupuk NPK sedalam 10 cm, lalu siram hingga cukup basah.

4) Pemangkasan

Pemangkasan rambutan di samping untuk membentuk habitus (kanopi) tanaman agar tampak pendek, juga agar cabang dan pertumbuhannya seimbang. Pemangkasan pertama dilakukan saat tanaman berumur kurang dari setahun, atau tinggi batang sekitar 75 – 100 cm dari permukaan drum. Cara pemangkasan yaitu untuk pemangkasan pertama, pilih 3 cabang primer. Bila panjang cabang primer mencapai 50 cm, pangkas ujungnya hingga tumbuh cabang-cabang sekunder. Pilih hanya tiga cabang sekunder per cabang primer. Selanjutnya, pangkas ujung cabang sekunder sampai tumbuh cabang tersier, dan pilih hanya tiga cabang tersier. Nah, dari ketiga cabang tersier inilah akan terjadi pembungaan dan pembuahan.

2.2 Kandungan Biji Rambutan

   
   
   
   
   
   
   
   
   
   
   
   
   
   

Rambutan kaya akan kandungan kimia seperti air (84,7 %), zat besi (2,5), kalsium (22,0 mg), karbohidrat (13,9 g), gizi,  fosfor, lemak (0,1 g), zat tepung, seperti gula yang mudah larut dalam air, protein 90,7 g), serat (0,2), posporus 930,0 mg), thiamin (0,01 mg), riboflamin (0,04 mg), niacin (0,1), zat-zat enzim esensial dan non esensial serta zat mineral makro dan mikro dan juga vitamin C (38,6 mg). Buah rambutan mengandung karbohidrat, protein, lemak, fosfor, besi, kalsium, dan vitamin C. Kulit buah mengandung tanin dan saponin. Daun mengandung tanin dan saponin. Kulit batang mengandung tanin, saponin, flavonoida, pectic substances, dan zat besi.

Biji rambutan tidak beracun dan mengandung karbohidrat, lemak, protein, yang dapat memenuhi kebutuhan tubuh dari gizi. Biji rambutan juga mengandung lemak polifenol cukup tinggi. Komposisi zat-zat kimia dalam biji rambutan tersebut menghasilkan khasiat hipoglikemik (menurunkan kadar gula dalam darah) sehingga biji rambutan banyak digunakan untuk pengobatan alternatif guna menormalkan kadar gula darah penderita kencing manis (diabetes mellitus yang cenderung tinggi).

2.3 Tanaman Penyembuh Diabetes Mellitus

Selain secara medis, sejak zaman kuno berbagai ramuan alami sebenarnya sudah digunakan untuk mengobati diabetes. Penelitian ilmiah telah menegaskan efektivitas beberapa tumbuh-tumbuhan tertentu untuk mengatasi diabetes. Berikut ini adalah beberapa tanaman herbal yang telah dipercaya dapat membantu mengobati diabetes.
Tanaman penyembuh diabetes antara lain:

1) Fenugreek
Fenugreek adalah sejenis tanaman biji-bijian yang banyak tumbuh di Asia dan sering digunakan oleh masyarakat India sebagai bumbu penyedap masakan. Tanaman ini punya kemampuan untuk mengontrol kadar glukosa darah dan telah banyak digunakan untuk mengendalikan diabetes. Fenugreek menurunkan resistensi insulin dan mengontrol kadar glukosa darah dengan meningkatkan jumlah reseptor insulin dalam sel darah merah. Hal ini akan meningkatkan pemanfaatan glukosa pada jaringan perifer sehingga mengurangi kadar glukosa dalam darah. Namun Fenugreek tidak boleh digunakan oleh wanita hamil atau menyusui 

2) Lidah buaya
Lidah buaya kerap dianggap sebagai 'ramuan penyembuh’. Getah kering lidah buaya dan gel (bagian dalam daun) digunakan secara tradisional untuk mengobati diabetes karena diyakini dapat membantu menurunkan kadar glukosa darah puasa dan HbA1c.. 

3) Kayu manis
Tumbuhan ini membuat sel-sel lemak lebih mudah diakses insulin dan meningkatkan konversi glukosa menjadi energi. Selain itu juga menghambat pembentukan radikal bebas yang berbahaya.
4) Bawang
Bawang secara siginifikan dapat menurunkan gula darah. Ekstrak bawang mengurangi kadar gula darah selama toleransi glukosa oral dan intravena. Bawang mempengaruhi metabolisme hepatik glukosa dan meningkatkan pelepasan insulin, sehingga mencegah perusakan insulin.
5) Bawang putih
Bawang putih dianggap sebagai ramuan terbaik untuk  menurunkan gula darah serta perbaikan sel-sel pankreas dan merangsang pankreas untuk memproduksi insulin. Ini telah terbukti dalam berbagai penelitian, namun sayang masih banyak yang tidak memanfaatkannya.
6) Kemangi
Penelitian telah menunjukkan bahwa kemangi memiliki efek positif pada glukosa setelah makan dan saat puasa. Ramuan ini dapat memfasilitasi proses sekresi insulin.
7) Daun mangga
Daun mangga diketahui sebagai obat yang efektif pada diabetes . Caranya, cukup dengan merendam daun mangga semalaman dalam secangkir air. Setelah itu, tiriskan daun keluar dan minum airnya. Hal ini membantu untuk meringankan gejala diabetes.
8) Ginseng Asia
Ginseng Asia umumnya digunakan dalam pengobatan tradisional Cina untuk mengobati diabetes. Tumbuhan ini mempunyai efek langsung dalam menurunkan gula, meningkatkan pelepasan insulin dari pankreas dan meningkatkan jumlah reseptor insulin.

Keunggulan obat DM dari tanaman:

1) Harganya lebih terjangkau.

2) Tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya sehingga aman dikonsumsi.

3) Limbahnya lebih ramah lingkungan.

4) Efek samping yang timbul sangat kecil pengaruhnya terhadap tubuh.

BAB 3. METODOLOGI

3.1 Tempat dan Waktu Penelitian

Proses pengolahan biji rambutan dan uji obat herbal biji rambutan sebagai obat alternatif dilaksanakan di rumah penulis ( desa Karangsari RT 03 RW 01) pada hari Minggu, 19 Februari 2012. Sedangkan proses kajian dari sumber elektronik dan tertulis, penulis lakukan dari bulan Januari sampai bulan Februari 2012.

3.2 Alat dan Bahan

3.2.1 Alat

Peralatan yang digunakan dalam mengolah biji rambutan yaitu:

1) Lumpang dan alu

2) Gelas

3) Wajan

4) Saringan

3.2.2 Bahan

Bahan yang digunakan yaitu:

1) Air panas.

Air panas yang digunakan untuk satu kali minum adalah satu gelas.

2) Biji rambutan.

Biji yang penulis olah sebanyak 30 buah untuk enam kali konsumsi(2 hari).

3.3 clip_image009Ciri Biji Rambutan Yang Baik

1) Memiliki berat rata-rata 1,0-2,6 g.

2) Tekstur biji keras, padat dan tidak lembek.

3)

Gambar 3. Biji Rambutan

Warna biji yang masih segar.

4) Aroma biji yang masih harum dan tidak menyengat.

5) Kondisi biji yang baik (tidak busuk dan tidak dimakan ulat).

3.4 Pengolahan Biji Rambutan

1) Pengulitan yaitu pemisahan biji rambutan dari daging buahnya.

2) Pengeringan yaitu pengolahan biji rambutan dengan cara dikeringkan dibawah terik matahari langsung agar getah yang menyebabkan rasa pahit pada biji rambutan dapat hilang. Pengeringan dilakukan selama 2-3 hari.

3) Penyangraian yaitu biji rambutan disangrai (menggoreng tanpa minyak). Penyangraian menggunakan wajan. Proses ini berlangsung sampai kulit biji berubah menjadi kecoklatan. Api yang digunakan sedang (nyala api biru).

4) clip_image011Penumbukan / penghalusan yaitu biji rambutan ditumbuk sampai halus. Penumbukan menggunakan lumpang dan alu.

5) Penyeduhan yaitu tumbukan biji rambutan diseduh dengan segelas air hangat.

clip_image013

 
 

Gambar 4. Tumbukan Biji Rambutan

Gambar 5. Penyeduhan

6) Penyaringan yaitu air biji rambutan disaring dengan menggunakan saringan yang bersih. Setelah itu, minuman biji rambutan telah siap diminum.

clip_image014clip_image016clip_image018

       
 

Gambar 5. Penyaringan

 

Gambar 6. Hasil Penyaringan

Minum 3 kali sehari pada saat pagi, siang dan sore tergantung tinggi kadar gula pada penderita diabetes mellitus.

Cara pengolahan biji rambutan dengan cara ini lebih sering digunakan karena lebih efektif dan kandungan yang terdapat dalam biji rambutan lebih banyak, sehingga masyarakat dapat meniru dengan cara yang sama.

 
  clip_image019

clip_image020

 
 

Air biji rambutan hasil penyaringan

Gambar 7. Proses pengolahan biji rambutan

3.5 Pengolahan Biji Rambutan dengan Cara Lain

1) Pengulitan yaitu pemisahan biji rambutan dari daging buahnya.

2) Pengeringan yaitu pengolahan biji rambutan dengan cara dikeringkan dibawah terik matahari langsung agar getah yang menyebabkan rasa pahit pada biji rambutan dapat hilang. Pengeringan dilakukan selama 2-3 hari.

3) Perebusan yaitu pengolahan biji rambutan dengan cara direbus. Biji rambutan terlebih dahulu dipotong menjadi 2 bagian. Perebusan dengan menggunakan 1-2 gelas air dan 10-20 biji rambutan.

4) Penyaringan yaitu air biji rambutan disaring dengan menggunakan saringan yang bersih. Setelah itu, minuman biji rambutan telah siap diminum.

3.6 Pengujian

Pengujian biji rambutan sebagai obat alternatif diabetes mellitus yang telah diolah terlebih dahulu meliputi; uji warna, rasa dan bau, uji daya simpan obat, uji efek samping dan uji khasiat biji rambutan.

3.6.1 Pengujian warna, rasa dan bau

Pengujian warna dilakukan derngan menambahkan air pada tumbukan biji rambutan yang berada di dalam gelas. Setelah melalui proses penyaringan air hasil tumbukan biji rambutan berwarna hijau kekuning-kuningan.

Pengujian rasa dilakukan dengan memakan sangraian biji rambutan dan meminum air yang telah dicampur dengan tumbukan biji rambutan. Ternyata dari kedua bentuk pengujian itu, citarasa yang didapat adalah rasa tidak pahit dan hambar. Rasa tidak pahit didapat dari proses penyangraian yang menghasilkan biji yang berwarna kecoklatan. Hal ini dipengaruhi dari lama tidaknya proses penyangraian(tidak terlalu sebentar dan tidak terlalu lama). Jika proses penyangraian terlalu lama maka, biji rambutan akan gosong atau terlalu matang. Hal ini mengakibatkan biji rambutan menjadi pahit. Sama halnya ketika biji rambutan terlalu sebentar disangrai sehingga belum terlalu matang dan biji belum terlalu renyah maka, rasanya akan pahit pula.

Pengujian aroma dilakukan dengan mencium aroma yang dihasilkan dari tumbukan biji rambutan. Aroma yang tercium tidak terlalu menyengat bahkan aromanya mirip dengan sangraian kacang tanah.

3.6.2 Pengujian Ketahanan Obat

Pengujian ini dilakukan dengan mengamati lamanya daya simpan obat. Ternyata tumbukan biji rambutan yang telah disimpan dalam botol yang tertutup rapat, tempat yang kering (tidak lembab), dan terkena sinar matahari langsung hanya bertahan 7-10 hari saja. Penyimpanan obat herbal ini dalam bentuk tumbukan halus hasil penyangraian dan penumbukan biji rambutan.

3.6.3 Pengujian Efek Samping

Pengujian ini dilakukan dengan mengamati efek samping yang dirasakan pengguna setelah meminum air tumbukan biji rambutan. Ketika baru meminumnya, timbul efek samping jangka pendek yaitu rasa mual dan rasa pusing di kepala. Namun, obat herbal ini tidak memiliki efek samping jangka panjang yang berbahaya.

3.6.3 Pengujian Khasiat Biji Rambutan

Dalam pengujian ini penulis tidak terlibat langsung di dalamnya. Penulis hanya memperoleh informasi dari sumber elektronik. Pengujian khasiat ini dilakukan oleh Drs. Zulhipri, MSi, Irma Ratna Kartika, MSc.Tech, dan Imam Sumaji, SSi dari FMIPA Jurusan Kimia Universitas Negeri Jakarta dengan menggunakan tikus. Selanjutnya yang terjadi adalah kadar gula darah pada tikus dari hari ke hari semakin menurun.

BAB 4. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Manfaat Biji Rambutan

Berdasarkan hasil kajian dan percobaan yang penulis lakukan,biji rambutan yang notabennya sebuah limbah yang banyak terdapat di masyarakat dapat dijadikan obat herbal diabetes mellitus. Performanya tidak kalah dengan obat-obat kimia yang beredar di masyarakat dengan harga yang relatif mahal dan persediaannya yang terbatas.

Biji rambutan mengandung polifenol tinggi yang dapat digunakan untuk menurunkan kadar gula darah penderita DM. Ketika dikonsumsi secara teratur, kadar gula darah yang semula tinggi dari hari ke hari akan mendekati kadar gula darah normal. Khasiat biji rambutan yang dapat digunakan sebagai obat herbal DM sudah diakui oleh beberapa ahli dan telah diteliti oleh beberapa mahasiswa. Prof. H.M Hembing Wijayakusuma dalam bukunya yang berjudul Bebas Diabetes Mellitus ala Hembing. Biji rambutan mengandung zat polyfenol tinggi yang dapat mengatasi penyakit Diabetes mellitus dengan cara memperbaiki hormon insulin dan hormon beta yang dihasilkan oleh pankreas. Sehingga produksi hormon insulin menjadi normal dan gula darah atau karbohidrat dapat terserap menjadi energi, tidak menumpuk pada di ginjal dan menyebabkan berbagai penyakit. Hal ini sejalan dengan sebuah penelitian ilmiah “Telaah Fitokimia Biji Rambutan (Nephellium lappaceum L.)” menyatakan bahwa dalam biji rambutan tersebut ternyata mengandung flavonoid (Melisa dkk. 2006) dan salah satu jenis flavonoid adalah senyawa polyfenol,  kandungan polyfenol tinggi yang berkhasiat menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes mellitus. Dapat dikatakan biji buah rambutan bukanlah biji beracun namun biji  ini mengandung karbohidrat, lemak, protein yang dapat memenuhi gizi dalam tubuh.

Harga buah rambutan yang murah, kandungan polifenol yang tinggi, tidak mengandung bahan kimia berbahaya, serta cara pengolahannya yang mudah membuat biji rambutan sebagaiobat herbal DM layak disosialisasikan kepada masyarakat luas agar masyarakat penderita DM dari kalangan menengah dan bawah dapat memiliki harapan untuk sembuh dari penyakit mematikan ini.

4.2 Keunggulan dan Kelemahan Obat Herbal Biji Rambutan

4.2.1 Keunggulan:

1) Harga rambutan yang relatif terjangkau.

2) Cara pengolahan yang mudah sehingga dapat dilakukan oleh siapa saja.

3) Tidak mengandung bahan kimia yang dapat mengganggu kesehatan.

4) Kandungan polifenol yang tinggi.

5) Limbahnya lebih ramah lingkungan.

6) Efek samping yang timbul sangat kecil pengaruhnya terhadap tubuh.

4.2.2 Kelemahan:

1) Sulitnya mendapatkan buah rambutan saat belum musim rambutan.

2) Khasiat yang diberikan tidak langsung terasa ketika baru beberapa kali mengonsumsinya.

3) Dalam pengolahan biji rambutan diperlukan waktu yang relatif lama.

4) Sulitnya mengumpulkan biji rambutan.

5) Daya simpan obat herbal biji rambutan hanya berkisar antara 7-10 hari.

BAB 5. PENUTUP

5.1 Kesimpulan

1) Banyak tanaman yang belum dimanfaatkan secara optimal padahal tanaman tersebut memiliki banyak manfaat.

2) Biji rambutan mengandung polifenol yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai obat herbal diabetes mellitus.

3) Biji rambutan merupakan obat diabetes yang dapat dijangkau oleh setiap lapisan masyarakat mengingat cara pemerolehan dan pengolahannya yang mudah.

4) Penyebab diabetes yaitu faktor keturunan, dan gaya hidup yang tidak sehat.

5) Banyak cara yang dapat ditempuh untuk mengobati diabetes mellitus antara lain: penyuntikan hormon insulin ataupun terapi insulin yang berkesinambungan, rajin berolahraga dan melakukan pengontrolan menu makanan (diet) serta ditunjang dengan mengkonsumsi obat-obatan.

5.2 Saran

1) Perlu diadakannya sosialisasi kepada masyarakat mengenai penyakit diabetes mellitus, penyebab, gejala dan cara pencegahan serta pengobatan.

2) Perlu disosialisasikannya manfaat biji rambutan yang dapat digunakan sebagai obat alternatif diabetes.

3) Perlu diadakannya penelitian lebih lanjut terhadap potensi biji rambutan.

4) Perlu dianjurkannya pengobatan herbal kepada masyarakat karena lebih aman, berkhasiat dan terjangkau.

DAFTAR PUSTAKA

Anjarwati, Latifa. 2009. 100% Hidup Sehat dan Panjang Umur dengan Terapi Jus. Jakarta: Araska

Apriyanto, Muhammad Erfan. Ahmad Riyanto. “ Performa Minyak Mahoni ( Switenia Oil) Sebagai Bahan Bakar Alternatif Yang Terbarukan”, karya ilmiah, SMA Negeri 1 Kutowinangun, Kebumen, 2010.

Asrianti, Melisa. Komar Ruslan, As’ari Nawawi. “Telaah Fitokimia Biji Rambutan (Nephelium lappaceum L.)”, Skripsi, Sekolah Farmasi ITB,2006.

http://bahan-alam.fa.itb.ac.id/

http://www.hajsmy.us/2012/01/mengetahui-manfaat-buah- rambutan.html#ixzz1k4LYCCAQ/

http://www.lailahaillallah.com/profile-Sehat/blog/biji-rambutan-menyembuhkan-diabetes/

http://kurin78.weebly.com/rambutan.html/

http://zaifbio.wordpress.com/2009/02/18/pemanfaatan-pare-momordica-charantia-l-sebagai-obat-alternatif-diabetes-mellitus/

http://id.shvoong.com/medicine-and-health/alternative-medicine/2214295-alternatif-pengobatan-diabetes-dengan-biji/#ixzz1k4Wk7TOD/

http://cerpenmahasiswa.blogspot.com/2011/09/khasiat-biji-rambutan-nephelium.htmlSEJARAH SINGKAT/

1 komentar: