Submit

2 Des 2012

PEMANFAATAN BIOGAS SEBAGAI BAHAN BAKAR MOTOR BENSIN UNTUK PENGAIRAN LAHAN PERTANIAN

PEMANFAATAN BIOGAS SEBAGAI BAHAN BAKAR MOTOR BENSIN UNTUK PENGAIRAN LAHAN PERTANIAN

Ahmad Sujoko (105100213111002)

Adriansah Galih Prasetya (105100201111004)

1.      Biogas

Banyak kami ketahui biogas adalah sebuah alternatif untuk memanfaatkan limbah kotoran ternak yang diubah menjadi energi Biomassa. Namun masih sedikit masyarakat mengetahui tentang pemanfaatannya, karena kurangnya pengetahuan dan kurang kepeduliannya kepada lingkungan. Dari biogas ini kita dapat menghasilkan gas metan (CH4) yang dapat digunakan sebagai bahan bakar pengganti dari bensin atau premium. Dari biogas ini akan dapat dijadikan sebagai bahan bakar dari motor bensin dengan mengalami berbagai fase pemurnian. Dari fase-fase pemurnian ini akan mendapatkan sebuah gas yang lebih murni dan bagus untuk dimanfaatkan sebagai bahan bakar.

Disini kami memperkenalkan sebuah inovasi baru untuk mengembangkan pemanfaatan dari biogas sebagai bahan bakar mesin pengairan untuk lahan pertanian dimana mesin akan dimodifikasi sedemikian rupa untuk dapat diberikan bahan bakar yang hanya berupa gas dan dengan bantuan percikan bunga api dari busi akan menimbulkan system pembakaran dan terjadi proses kerja untuk mengalirkan air dari sumber ke lahan pertanian. Selain itu dari artikel ini akan membuat sebuah pengembangan ke pertanian organic apabila petani bisa memanfaatkan limbah dari biogas ini sebagai pupuk organic, dan dapat juga dip roses kembali untuk pestisida dan lain lain. Maka dari kelebihan-kelebihan diatas kami berinspirasi untuk memperkelakan biogas ini untuk pengembangan efisiensi daya dalam pertanian. Namun jika digunakan untuk bahan bakar motor diesel, biogas masih belum bisa secara penuh menggantikan peranan solar sebagai bahan bakar, tetapi dapat meng efisiensi penggunaan solar hingga 80% penghematan solar, jika dalam proses lebih lanjut kami akan memberikan inovasi baru untuk pengembangan mesin diesel dengan bahan bakar biogas, dengan pengemasan biogas yang sedemikian rupa, supaya dalam penggunaan bahan bakar fosil dapat diminimalisir dengan bantuan biogas, karena biogas adalah energy dari alam yang dapat diperbaharui serta cara pembuatannya cukup mudah dan memiliki manfaat yang cukup bagus jika diterapkan secara baik. Di sebuah desa sudah menggunakan biogas ini sebagai pembangkit listrik dengan pemanfaatannya sebagai bahan bakar genset. Inovasi kami mengangkat tema ini yaitu mengacu pada pembangkit listrik tersebut. Karena jika musim kemarau para petani biasanya menggunakan mesin pompa air untk mengairi sawah. Jadi kami mengambil judul pemanfaatan energy biogas untuk efisiensi daya pertanian sebagai bahan bakar mesin pompa air.

 

2.       Cara Memodifikasi Mesin

Dari sini saya akan memberikan cara bagaimana memodifikasi mesin supaya dapat digunakan untuk bahan bakar biogas. Adapun cara memodifikasi mesin itu sebagai berikut:

Ø  Pertama-tama kita siapkan peralatan yang dibutuhkan untuk memodifikasi mesin, yaitu: Kunci Kombinasi (10,12,14 dan 17), Obeng Plus, Obeng Minus, Tang Snap Ring dan palu lunak

Ø  Lepaskan tangki bahan bakar dari tempat tangki.

Ø  Setelah tangki terlepas, selanjutnya kita memodifikasi pada bagian karburatornya.

Ø  Lepaskan saringan udara terlebih dahulu mengunakan alat yang sudah disiapkan untuk memudahkan kita melepaskan karburator.

Ø  Setelah terlepas mulailah melepas karburator dari Intake Manifold, guna untuk mempermudah kita untuk memodifikasi karburator.

Ø  Kemudian kita mulai melakukan modifikasi karburatornya, dengan melepaskan cawan karburator yang digunakan sebagai penampungan bahan bakar.

Ø  Langkah selanjutnya kita lepaskan pelampung dari tempat dudukan pelampung.

Ø  Setelah pelampung terlepas kita lihat pada bagian mainjet atau nozel yang digunakan untuk menyemprotkan bahan bakar ke ventury.

Ø  Jika main jet atau sepuyer utama sudah terlepas pasang lah kembali karburator dengan Intake manifold. Dengan tanpa memasang cawan penampungan bahan bakar.

Ø  Dan rakitlah kembali filter udaranya.

3.      Cara pembuatan bahan bakar dari biogas

Biogas yang dihasilkan dari biodegester masih berupa gas yang mengandung beberapa gas campuran. Sehingga dari Biodegester kita masi perlu melakukan pemurnian adapun langkah pemurnian biogas cukup mudah dan ekonomis jika kita dapat memanfaatkan sumberdaya yang ada disekitar kita. Saya mengambil contoh disini kita gunakan Air kapur dan arang yang berfungsi untuk menyaring kandungan carbondioksida(CO2) dan Air(H2O), dengan menggunakan alat yang sederhana. Kemudian gas dari biodegester dilewatkan rangkaian alat pemurnian kemudian kita tampung biogas yang sudah dimurnikan pada penampungan plastic guna untuk mempermudah kita membawa gas untuk dibawa kesawah. Dan kita bisa mulai menggunakan pada mesin yang sudah kita modifikasi tadi.

4.       Cara menggunakan biogas

Setelah kita murnikan biogas dari biodegester dan sudah kita tampung kedalam penampungan plastic maka kita sekarang sudah siap untuk menggunakannya sebagai bahan bakar untuk menyalakan mesin pompa air untuk mengalirkan kelahan pertanian. Didalam langkah ini tidak memerlukan perlakuan khusus seperti pada langkah 2 dan langkah 3.

Adapun langkah kita mengkonversikan gas untuk menjadi daya pada mesin pompa air yaitu sebagai berikut:

v  Pada langkah awal kita harus menggunakan selang untuk menghubungkan antara karburator dan penampung plastic.

v  Kemudian kita akan mempersiapkan menghidupkan mesin. Yang harus kita lakukan adalah menutup katup chocke yang ada pada karburator.

v  Selanjutnya beritekanan sedikit pada penampung plastic sambil kita nyalakan mesin.

v  Seletah mesin menyala, kita gunakan katup chocke untuk mengatur tinggi dan rendahnya putaran mesin.

v  Jika mesin sudah menyala maka mesin sudah siap digunakan untuk menyalurkan air kelahan pertanian yang diinginkan.

5.       Kelemahan dan kelebihan

Mesin pompa air berbahan biogas ini akan dapat membantu kerja dari petani, dan juga dapat memanfaatkan apa yang ada di desa untuk dikembangkan sebagai energy alternative. Karena mengingat semakin menipisnya bahan bakar fosil dan begitu melimpahnya sumberdaya alam yang masih belum termanfaatkan untuk dikembalikan pada lahan pertanian, namun dalam penggunaan ini ada beberapa kelemahan yang dimiliki, antara lain yaitu:

·         Pengemasan gas pada tabung sehingga kurang efisien dalam pemindahan dari satu tempat ketempat yang lain

·         Jika dalam proses pemurnian kurang sempurna maka dampak yang ditimbulkan dapat mempengaruhi siklus kerja dari mesin sendiri

Namun selain kelemaha diatas bahan bakar biogas ini memiliki beberapa kelebihan yang mungkin tidak hanya digunakan untuk bahan bakar bensin saja namu juga dapat digunakan untuk bahan bakar diesel atau solar, adapun kelebihan dari biogas ini adalah sebagai berikut:

·         Menghemat penggunaan bahan bakar fosil

·         Penggunaannya sangat mudah

·         Menambah efisiensi mesin dan hasil pembakaran cukup bagus hamper menyamai kerja normal menggunakan bahan bakar bensin

·         Biogas ini jika digunakan pada mesin diesel dapat menghemat bahan bakar hingga 80% dalam penggunaanya.

6.       Inovasi berkelanjutan dalam efisiensi daya dalam pertanian

Pada kelanjutannya jika kita dapat mengemas secara lebih efektif lagi biogas dapat digunakan sebagai pembantu dalam pengurangan konsumsi solar pada motor diesel yang ada pada traktor atau alat pertanian lain  yang dapat diminimalkan konsumsi bahan bakarnya dengan biogas ini maka dalam luasan lahan tertentu jika membutuhkan 5 liter solar ini dapat dikurangi menjadi 5 kali luasan lahan dari  yang seharusnya diolah. Maka kami masih ingin berinovasi kembali untuk memanfaatkan energy terbarukan untuk dikembangkan sebagai pendukung daya bidang pertanian.

            Jika dalam pertanian selanjutnya akan terjadi sebuah kebutuhan bahan bakar yang cukup banyak yang mana bahan bakar fosil di Indonesia sendiri diprediksi sekitar 20 tahun lagi akan habis, maka pemanfaatan biogas ban yang lainnya ini akan membantu sekali dalam efisiensi daya pertanian dengan efisiensi energy yang dapat mendukung pertanian.

7.       Kesimpulan

Dari berbagai aspek diatas dapat diambil kesimpulan penggunaan biogas ini selain memiliki berbagai kelebihan namun juga ada kelemahannya. Namun biogas ini cukup bagus bila diterapkan dalam  pengembangan daya yang berbasis pada pemanfaatan energy terbaharukan, karena biogas selain dapat dimanfaatkan sebagai pengembangan sector energy juga disektor pertanian maupun peternakan juga cukup bagus. Dengan pemanfaatan sumber daya yang tidak dipakai menjadi bahan bakar.

Serta dalam pemodifikasian mesin dalam konversi biogas ini relative cukup mudah dengan tidak banyak merubah komponen dari mesin, kita sudah dapat memanfaatkan energy terbarukan dari alam yang biasanya didaerah pedesaan berlimpah ketersediaannya. Contoh lain kami berikan sebuah gambaran pemanfaatan biogas sebagai bahan bakar motor genset.

 

 

image

Diatas adalah keunggulan biogas yang banyak digunakan oleh masyarakat pedesaan. Sebagai pupuk, bahan bakar genset serta yang paling sering digunakan sebagai bahan bakar kompor. Namun dari artikel ini kami mencoba mengembangkan dari pemanfaatan ke bahan bakar motor bakar bensin.

 

 

 

Daftar Pustaka

David Wargert.2009. Biogas in developing rural areas. Environmental and Energy Systems Studies. LTH, Lund University

C. Ofori-Boateng and E.M. Kwofie.2009. Water Scrubbing: A Better Option for                              Biogas Purification for Effective Storage. World Applied Sciences Journal 5 (Special Issue for Environment): hal 122-125

Kramer,   M.J.,   2002. agricultural biogas casebook,Resource strategies Inc. September, 2002, prepared In Renewable Energy-Sources for Fuels  and for Great Lakes Regional Biomass Energy Program Council of Great Lakes Gover.


Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan dapat kiriman artikel terbaru dari SEMUA TENTANG SMA DAN EDUKASI.com di inbox anda:


3 komentar:

  1. Bacaan informatif dan menarik. Salam dari agen mesin pom mini.

    BalasHapus
  2. Terimakasih min, sudah berbagi informasi tentang bahan bakar bensin yang sangat bermanfaat, salam hangat distributor pom mini 

    BalasHapus
  3. Oh ya min. Bentuk filternya yang arang dan air gampingnya itu terpisah atau jadi satu?

    BalasHapus

 

Labels